Kenapa Saya Suka Minuman Keras?


Karena minuman keras itu menghangatkan badan. Apalagi bila udara sedang dingin. Selain itu minuman keras itu menambah semangat hidup dan rasa percaya diri. Bahkan bisa menghilangkan stres dan rasa muak akan hari-hari yang menjemukan.

Apakah minuman keras itu tidak merusak?

Oh itu tergantung takaran. Saya sendiri pernah menggunakannya sebagai minuman tetap. Tapi saya meminumnya tidak di jalanan. Melainkan di work shop saya. Kebetulan saat itu saya membuka usaha souvenir dari bahan kayu. Bila cuaca sudah dingin, maka saya akan meneguknya. Setelah itu tubuh saya terasa panas, dan semangat kerja kembali meningkat. Bahkan jauh lebih berstamina dari sebelumnya.

Apakah dalam jangka panjang itu akan merusak stamina tubuh?

Bisa jadi. Jika minuman itu sudah menjadi berhala. Tapi sejauh yang saya lakukan tidak masalah. Karena saya menggunakannya sebagai balance. Sebagai pemicu gairah. Bukan untuk disembah. Apalagi dipamer di jalan raya sambil membajak recehan setiap orang yang lewat.

Singkatnya, minuman keras bagi saya mirip dengan balsem cap kaki tiga.
Untuk persediaan bila terjadi kejang otot dan macet aliran darah.
Jadi bukan seperti udara yang bila tidak dikomsumsi saya merasa mati alias sakaw.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar